Hai.., Sahabat Snow.., Selamat Pagi,..
Semoga pagi ini tetap semangat yaa,..
Okay.. kali ini saya ingin berbagi tips dan info lagi nih buat kamu, semoga informasi-informasi yang saya sampaikan ini dapat bermanfaat ya,.. saya memang masih banyak kekurangan, tetapi disini saya ingin berbagi ilmu dengan kamu...
Kamu ? iyaaa... kamu... hehehe
Sebelum saya ulas lebih dalam lagi tentang imagery, pernahkah kamu mendengar istilah ini ?, nah..,
Imagery adalah suatu representasi mental yang dilakukan otak kita terhadap datang nya stimulus baik itu yang pernah kita lihat ataupun yang belum kita lihat, hmm apa ya ? maksudnya contohnya seperti ini, ketika kamu membaca novel tentu kamu membayangkan sesuatu, nah bayangan yang kamu bayangkan diotak kamu itulah yang disebut imagery,
Jadi intinya, ketika kamu mau menghafal, atau mau mengingat sesuatu, kamu bisa mengingatnya dengan membayangkannya,
Coba kamu hafal berberapa kata berikut !
Gajah
Monyet
Rumah
Pagar
Bunga
Pohon
Awan
Panci
Kamu bisa membacanya secara berulang, dan jika kamu hanya menghafalnya secara berulang-ulang ini disebut dengan maintenance rehearsal, kamu hanya mengulang-ulang apa yang kamu, memang ini juga dapat dilakukaan untuk menghafal, namun kualitas dan daya tahannya untuk bertahan diingatan kamu itu hanya sebentar, berberapa menit kemudian mungkin kamu bakal lupa lagi,
Sekarang coba kamu baca, hafalkan sambil membayangkan ( imagery ), dengan seekor gajah di tunggangi seekor monyet berwarna pink didalam sebuah rumah berwarna merah, rumah tersebut dikelilingi oleh pagar tinggi serta bunga-bunga disekitaran rumah, dibelakang rumah itu terdapat sebuah pohon yang sangat besar, hingga menyentuh awan yang bentuknya bulat-bulat seperti panci.
Aneh juga yaa.. sedikit.. hehe.., tapi dengan membayangkan demikian, ingatan kamu akan lebih bertahan lama,
Sekarang bagaimana jika hafalan kamu itu berupa kalimat ataupun pelajaran, gimana nih caranya ? itu kan masih berupa kata-kata,
jika kamu mau menghafal pelajaran, saran saya sebelum menghafal kamu perlu membaca terlebih dahulu, tentang topik tersebut, baca sekitar 3 kali, tapi tidak semua ya... mungkin pada saat membaca pertama kalinya kamu tentu membacanya secara keseluruhan, setelah itu kamu bisa mengulang-ulangnya pada bagian-bagian penting saja, usahakan gunakan stabilo atau penanda lainnya untuk menandakan bagian-bagian penting dari apa yang kmau baca,
Setelah itu, kamu bisa membuat mapping,. atau mind mapping,
Nah.. jadi jika kamu seorang yang memiliki gaya belajar visual, maka kamu bisa menggunakan teknik mapping dengan membuat point-point penting tentang pelajaran atau materi yang kamu baca, bisa kamu buat disebuah kertas selembar,
Dari mind mapping, jika sudah selesai barulah kamu bisa menggunakan imagery kembali, untuk memudahkan dalam mengingat materi tersebut, bayangkan map tersebut dalam ingatan kamu, sehingga ingatan tersebut dapat bertahan lama. saran saya selain itu jangan lupa biasakan baik pelajaran ataupun istilah didalam materi tersebut didalam kehidupan kamu sehari-hari,
Hehe.. Oke Sobat,.. semoga bermanfaat informasinya,., tetap semangat yaa,.. jgan lupa ikuti postingan selanjutnya. bye.
Untuk tambahan kamu silahkan nonton vide berikut ^^
Comments
Post a Comment